CONTOH LAPORAN PKL BAB 2

blogger templates


BAB II
TINJAUAN UMUM  ORGANISASI

2.1. Sejarah Singkat Organisasi

Yayasan Abdi Karya didirikan pada tanggal 14 Februari 1976 oleh DR. Sultan Raja Darianus LunggukmSitorus dan Ny. LuceriaSiagian B. Sc Keduanya adalah swasta bertempat tinggal di Jakarta.

Akte Pendirian Yayasan dibuat oleh Notaris Willy Silitonga dengan akte Notaris No. 41 tanggal 14 Februari 1976 dan kemudian diubah atau disempurnakan dengan Akte Notaris No. 164 pada tanggal 29 November 1983 oleh Notaris yang sama. Dengan keluarnya Undang-undang Republik Indonesia No. 16 Tahun 2001 tentang Yayasan dan Undang-undang RI No. 28 Tahun 2004 tentang perubahan UU RI No. 16 Tahun 2001 tentang Yayasan maka Yayasan Abdi Karya pun telah menyesuaikan dengan Akte No. 1 tanggal 25 Agustus tahun 2008 yang dibuat oleh Notaris Doris Gokdo Ria Sitorus, SH, M.Kn.

Aktifitas awal yang di tempuh Yadika adalah penyelenggaraan Bidang Kesehatan dengan mendirikan Rumah Sakit Bersalin di Ciputat pada tahun 1976. Dua  tahun kemudian pada tahun 1978 Yadika menyelenggarakan bidang Pendidikan dengan mendirikan SMP Yadika 1 di Tanjung Duren Jakarta Barat.

Dalam perjalan waktu dan najar dari Ketua Yayasan jika dia diberikan rizki oleh Tuhan Yang Maha Kuasa dan Penyayang dia akan turut berbakhti kepada Nusa dan Bangsa, dengan mengembangkan pendidikan dan kesehatan untuk mencerdaskan anak bangsa.

Tuhan mendengar doanya sejak tahun 1976 sampai tahun 2010 Yadika telah mengelolah Rumah Sakit Umum yaitu RS Yadika Pondok Bambu, RS Kebayoran Lama, RS Tambusai Medika Rantau Kasai Riau, RS Yadika Cileduk, RS Yadika Natar Lampung dan 3 klinik Yadika yaitu di Petukangan, Cibubur dan Tegal Anur.

Dibidang pendidikan sejak tahun 1978 sampai T.P. 2009/2010 Yayasan Abdi Karya telah menyelenggarakan 54 Unit Sekolah dan 1 Perguruan tinggi di 6 Provinsi mulai dari Taman Kanak-kanak sampai dengan Perguruan Tinggi.

Sedangkan Balai Pertemuan Uum sejak tahun 1993 sampai 2009 telah dikelolah sebanyak 8 Unit yaitu BPU Gorga 3 Bekasi, BPU Sahala Martua Bogor, BPU Gorga Medan, Gedung Serba Guna Cileduk, BPU Tebing Tinggi dan BPU Yadika Lampung Serta usaha lainnya yang terdiri dari property dan Sarana Olah Raga.

2.1.1 Visi, Misi SMK Yadika Bandar Lampung

2.1.1.1 Visi
Visi SMK Yadika Bandar Lampung adalah Menjadi Lembaga Pendidikan yang Menghasilkan Tenaga Kerja Terampil, Berbudi Pekerti untik memasuki Dunia Kerja serta mapu Berwirausaha.
2.1.1.2 Misi
1. Menanamkan Nilai-nilai agama
2. Meningkatkan Profesionalisme guru dan Manajemem sekolah
3. Meningkatkan Kualitas dan Kuantitas saran dan prasarana pendidikan
4. Menciptakan Lingkungan yang berorientasi pada pendidikan
5. Mendidik siswa menjadi sumber daya manusia yang berbudi pekerti luhur
6. Membekali pengetahuan secara optimal melalui kegiatan belajar mengajar
7. Membekali keterampilan kejuruan secara optimal melalui pelatihan praktik kerja industri sehingga dapat siserap DU/DI.
8. Menanamkan dan mengembangkan jiwa wirausaha.

2.1.2 Kegiatan Utama Organisasi
Kegiatan utama SMK Yadika Bandar Lampung adalah sebagai lembaga pendidikan.

2.2 Struktur Organisasi Tata Usaha SMK Yadika Bandar Lampung

Struktur organisasi sangat di perlukan dalam sebuah instansi maupun organisasi, dimana struktur tersebut akan menjelaskan pembagian kerja dan peranan masing-masing bagian dalam instansi untuk mencapai tujuan yang telah di tetapkan.­­­­­

2.3 Tata Kerja Organisasi

Dalam kegiatan sehari-hari di kantor Tata Usaha di temukan berbagai kegiatan teknis dalam membantu kelancaran berlangsungnya KBM. Beberapa jenis dan standar operasional kegiatan, antara lain :

2.3.1 Disiplin Kerja

2.3.1.1 Hari Kerja
1. Jumlah hari dan Jam Kerja dilaksankan 6 (enam) hari kerja yaitu mulai hari Senin s/d Sabtu atau setara dengan 40 (empat puluh) jam perminggu yang di perincian sebagai berikut :
a) Hari Senin sampai dengan Kamis (berlaku untuk tenaga administrasi)
- Kerja Pagi pukul                   : 08.00-12.00 WIB;
- Istirahat pukul                       : 12.00-13.00 WIB;
- Kerja Siang                           : 13.00-16.00 WIB;
b) Khusus Hari Jum’at
- Kerja Pagi pukul                   : 08.00-11.30 WIB;
- Istirahat pukul                       : 11.30-13.00 WIB;
- Kerja Siang                           : 13.00-16.00 WIB;
c) Hari Sabtu
- Kerja Pagi pukul                   : 08.00-11.30 WIB;
- Istirahat pukul                       : 12.00-13.00 WIB;
- Kerja Siang                           : 13.00-14.00 WIB;

2. Pegawai yang di tentukan masuk kerja pukul 07.00 WIB, maka jam kerja adalah sebagai berikut :

a) Hari Senin sampai dengan Kamis (berlaku untuk tenaga administrasi)
- Kerja Pagi pukul                   : 07.00-12.00 WIB;
- Istirahat pukul                       : 12.00-13.00 WIB;
- Kerja Siang                           : 13.00-15.00 WIB;
b) Khusus Hari Jum’at
- Kerja Pagi pukul                   : 07.00-11.30 WIB;
- Istirahat pukul                       : 11.30-13.00 WIB;
- Kerja Siang                           : 13.00-15.00 WIB;
c) Hari Sabtu
- Kerja Pagi pukul                   : 07.00-11.30 WIB;
- Istirahat pukul                       : 12.00-12.30 WIB;
- Kerja Siang                           : 12.30-13.00 WIB;
3. Pengaturan Hari Kerja dan Jam Kerja pada ayat (1) dan (2) di atas, untuk Para Medis dan Guru di sesuaikan dan di tetapkan dengan SK Direktur Rumah Sakit, Kepala Sekolah dan Pimpinan Unit.

2.3.1.2 Tata Tertib
Setiap Pegawai Wajib :
1.        Setia dan taat Kepada Negara dan Pemerintah Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945.
2.        Menunjukan kesetiaan dan kecintaan serta mengutamakan kepentingan Yayasan Abdi Karya di atas kepentingan pribadi atau golongan
3.        Menjunjung tinggi kehormatan dan martabat Yayasan Abdi Karya.
4.        Menyimpan rahasia Yayasan Abdi Karya serta rahasia jabatan
5.        Mematuhi dan menaati ketentuan dan peraturan yangg berlaku
6.        Melaksanakan tugas sebaik-baiknya, dengan penuh pengabdian, kesadaran, dan tanggung jawab
7.        Memelihara dan meningkatkan persatuan dan kesatuan serta kebersamaan pegawai untuk mencapai tujuan
8.        Melaporkan dengan segera kepada atasannya, apabila mengetahui ada hal yang membahayakan atau merugikan Yayasan Abdi Karya.
9.        Mentaati ketentuan jam kerja dan mengisi daftar absensi/absensi amano setiap hari
10.    Menciptakan dan memelihara suasana kerja yang baik dan nnyaman
11.    Menjaga dan memelihara data, barang-barang seperti komputer dan programnya, dan lain-lain inventaris Yayasan Abdi Karya dengan sebaik-baiknya.
12.    Membimbing dan memotivasi bawahan dalam melaksanakan tugas, dan meningkatkan prestasi kerja serta memberi kesempatan kepada bawahannya untuk mengembangkan karir.
13.    Berpakain rapi dan sopan serta bersikap bertingkahlaku sopan santun
14.    Mentaati dan melaksanakan perintah kedinasan dari atasan yang berwenang dengan sebaik-baiknya
15.    Menjadi panutan yang baik dalam lingkungan Yayasan Abdi Karya dan di tengah-tengah masyarakat
16.    Tata tertib ini dapat dikembangkan di setiap unit kerja sesuai dengan kebutuhan
17.    Setiap karyawan harus telah berada/hadir di tempat tugas masing-masing tepat pada waktu yang telah di tetapkan dan demikian pula pada waktu pulang meninggalkan pekerjaan harus tepat pada waktunya
18.    Wajib melaksanakan Standar Oprasional Prosedur (SOP) atau surat keputusan yang di buat pimpinannya
19.    Setiap karyawan wajib melaporkan kepada atasan/pimpinan YADIKA apabila ada perubahan-perubahan atas status dirinya, susunan keluarganya, perubahan alamat dan sebagainya.

2.3.2 Sarana dan Prasarana


Table. 1. Sarana dan Prasarana
NO
JENIS BARANG
KONDISI

BAIK
RINGAN
BERAT
JUMLAH



1
Ruang Teori/Kelas
24
_
_
24

2
Ruang Lab. Kimia
1
_
_
1

3
Ruang Lab Fisika
1
_
_
1

4
Ruang Lab . Biologi
1
_
_
1

5
Ruang Lab Bahasa
1
_
_
1

6
Ruang Leb. IPS
1
_
_
1

7
Ruang Leb.Komputer
1
_
_
1

8
Ruang Laboratorium
1
_
_
1

9
Ruang Perpustakaan
1
_
_
1

10
Ruang keterampilan
1
_
_
1

11
Ruang serba Guna
1
_
_
1

12
Ruang UKS
1
_
_
1

13
Ruang BP/BK
1
_
_
1

14
Ruang Kepala Sekolah
1
_
_
1

15
Ruang Guru
1
_
_
1

16
Ruang Tata Usaha
1
_
_
1


Table.1. (Lanjutan)
17
Ruang Osis
1
_
_
1
18
Ruang Kesenian
1
_
_
1
19
Ruang Olah Raga
1
_
_
1
20
Ruang Pertemuan
1
_
_
1
21
Ruang Logistik
1
_
_
1
22
Ruang Satpam
1
_
_
1
23
Ruang Bengkel Otomotif
1
_
_
1
24
Ruang Lab TKJ
1
_
_
1
29
Gudang
1
_
_
1
30
WC Kepala Sekolah
1
_
_
1
31
WC Guru
4
_
_
4
32
WC Siswa
16
_
_
16
33
Lapangan Bola Futsal
1
_
_
1
34
Lapangan Bola Voli
1
_
_
1
35
Lapangan Basket
1
_
_
1
36
Lapangan Bulu Tangkis
1
_
_
1
37
Lapangan Tenis Meja
1
_
_
1


2.3.3 Data Kepegawaian
Pembagian tugas kerja dalam SMK Yadika Bandar Lampung terdiri dari beberapa bagian, salah satunya bagian tata usaha, adapun data kepegawaian dari bagian tata usaha dapat dilihat pada Tabel 2.

Table.2. Data Kepegawaian
NO
NAMA PEKERJAAN
JUMLAH
Laki-laki
Perempuan
Jumlah
1
Tenaga administrasi
2
3
5
2
Tenaga Teknis Keuangan

4
4
3
Tenaga Teknis Kejuruan
2

2
4
Tenaga Perputakaan
1

1
5
Tenaga Laboratorium

1
1
6
Kepala TU
1

1
7
Penjaga sekolah
7

7
8
Tenaga Kebersihan
6
1
7
9
Tenaga Logistik
1

1
Jumlah
20
9
29


2.3.4        Uraian Tugas

2.3.4.1  Kepala Tata Usaha
1.        Membantu Kepala Sekolah menggerakkan, mengkoordinir kegiatan administrasi sekolah, baik administrasi guru, murid, maupun administrasi umum.
2.        Mengawasi administrasi keuangan, inventaris sekolah dan arsip sekolah.
3.        Melakukan tertib administrasi dalam bentuk laporan kepada kepala sekolah, yayasan, kanwil dan instansi terkait.
4.        Membangkitkan semangat kerja tata usaha demi tercapainya pelaksanaan tugas sehari-hari dengan baik.
5.        Mempersiapkan konsep surat yang di perlukan kepala sekolah/pimpinan unit.
6.        Membina bawahan dalam bidang administrasi pendidikan/ perkembangan administrasi pendidikan.
7.        Menyimpan/mengamankan dokumen-dokumen maupun surat-surat penting.
8.        Mempertanggungjawabkan semua pekerjaan yang di laksanakan oleh petugas tata usaha maupun pesuruh/karyawan penjaga sekolah.
9.        Menyusun program kerja tata usaha
10.    Membantu kepala sekolah menyusun RAPBS
11.    Mengatur jadual cuti kerja pegawai
12.    Melakukan pembinaan dalam rangka peningkatan kualitas SDM serta menumbuhkan motivasi kerja, sebagai usaha peningkatan/ menciptakan situasi yang kondusif.

2.3.4.2  Urusan Kurikulum

Pada awal tahun pelajaran akhir tahun pelajaran, urusan kurikulum harus menyiapkan format yang akan diisi, yaitu :
1.        Blanko daftar nilai siswa perkelas
2.        Mengetik jadual pelajaran siswa
3.        Menyiapkan format program semester dari setiap bidang studi
4.        Mengetik program kerja tahunan yang diberikan oleh pimpinan
5.        Menyiapkan dan mengisi buku induk dan buku klapper pada awal tahun, selama tahun berjalan dan bersambung sampai tahun berikutnya
6.        Mempersiapkan blanko legger dan Daftar Kumpulan Nilai (DKN)
7.        Menyimpan dan menyusun rapi arsip fotocopi : Ijazah dan STL waktu siswa masuk dan waktu siswa keluar (lulusan)
8.        Mengetik proposal yang berhubungan dengan kurikulum : pendalaman Materi (PM), semester, UN, Pra-UN dan Karya Wisata
9.        Menyiapkan laporan kenaikann kelas, penjurusan, persentase kenaikan kelas dan grafik siswa masuk/lulus.
10.    Merekap perbandingan nilai Input dan Output siswa.
11.    Mengisi kuisioner yang disampaikan oleh Depdiknas.
12.    Melaksanakan tugas-tugas pengetikan yang diberikan oleh pimpinan.


2.3.4.3  Urusan Kesiswaan

Sebelum awal tahun pelajaran dan pada waktu penerimaan siswa baru (PSB) petugas urusan kesiswaan sudah menyiapkan format-format yang di perlukan oleh siswa. Selanjutnya pada tahun berjalan, banyak format yang dipersiapkan :
1.        Daftar nama siswa peserta Masa Orientasi Siswa (MOS)
2.        Mempersiapkan daftar hadir peserta Masa Orientasi Siswa (MOS)
3.        Mempersiapkan Format Kartu Peserta Masa Orientasi Siswa (MOS) (Format Lampiran)
4.        Selama tahun pelajaran berjalan dipersiapkan format Surat Panggilan bagi siswa yang bermasalah.
5.        Mempersiapkan dan mengetik kartu peserta Ulangan Umum Semester, Ujian Nasional dan ulangan lainnya.
6.        Mempersiapkan format surat keterangan yang diperlukan oleh siswa.
7.        Mempersiapkan format surat ijin masuk, surat ijin keluar dan surat ijin dipulangkan.
8.        Mengetik surat pengembalian siswa kepada orang tua dan skorsing bagi siswa yang bermasalah.
9.        Membuat rekapitulasi kehadiran dan ketidak-hadiran siswa perbulan dan pertahun untuk keperluan laporan.
10.    Mengetik proposal yang berhubungan dengan kegiatan siswa.
11.    Mengisi buku mutasi siswa setiap akhir bulan (format terlampir)
12.    Melaksanakan tugas-tugas pengetikan yang diberikan oleh pimpinan.

2.3.4.4  Urusan Kepegawaian
Pada awal tahun pelajaran tugas urusan kepegawaian sudah menyiapkan format keadaan guru dan karyawan, biasanya pada awal tahun pelajaran terjadi perubahan keadaan guru terutama guru tidak tetap. Sedangkan keaadaan karyawan sama seperti keadaan tahun pelajaran sebelumnya, adapun SPOK dari urusan kepegawaian :
1.        Membuat daftar keadaan Guru dan Karyawan
2.        Membuat daftar rekapitulasi kehadiran Guru dan Karyawan.
3.        Membuat daftar tunggu berkala dan kenaikan pangkat/golongan.
4.        Menyediakan daftar cuti bagi Guru dan Karyawan.
5.        Menyediakan format surat keterangan bagi Guru dan Karyawan.
6.        Menyedikan format DP3 (Daftar Penilaian Pelaksanaan Pekerjaan) Guru dan Karyawan.
7.        Mengetik pengajuan tunjangan pengobatan Guru dan Karyawan.
8.        Mengetik pengajuan Guru yag hendak berkala dan naik pangkat.
9.        Menyusun rapi arsip-arsip Guru dan Karyawan dengan rapi dan berurutan.
10.    Mengisi buku induk Guru dan Karyawan.
11.    Melaksanakan tugas-tugas pengetikan yang diberikan oleh pimpinan.

2.3.4.5  Urusan Perbekalan (Logistik Unit)
Mulai awal tahun pelajaran sampai dengan akhir tahun pelajaran banyak tugas-tugas yang harus dikerjakan oleh urusan perbekalan (Logistik unit), antara lain :
1.        Pada persiapan PSB sudah mulai merencanakan pengajuan barang yang akan diperlukan pada pelaksanaan PSB.
2.        Pada pelaksanaan PSB selalu memonitor kelengkapan barang maupun ATK yang diperlukan.
3.        Setiap kegiatan yang dialaksanakan : Mid Semester, Ulangan Umum Semester, UN, UAS, Pendalaman Materi atau kegiatan-kegiatan lainya harus dapat bekerja sama dalam merencanakan ATK dan pemakaian alat yang dipergunakan untuk kesuksesan kegiatan yang dimaksud.
4.        Memesan ke kantor pusat (Logistik YADIKA Pusat) ATK maupun alat yang diperlukan.
5.        Mendistribusikan ATK menurut kebutuhan sehari-hari
6.        Dapat melaksanakan perwatan dan pemeliharaan terhadap semua barang/inventaris yang ada.
7.        Dapat melaksanakan tugas penomoran barang, membuat nomor induk barang dan kode inventaris.
8.        Membuat laporan keadaan inventaris secara rutin.
9.        Menyiapkan daftar permintaan ATK dan barang yang diperlukan.
10.    Membuat Daftar Mutasi barang secara berkesinambungan.
11.    Membuat Daftar penyusutan barang.

2.3.4.6  Urusan Keuangan
Pembagian tugas administrasi keuangan sekolah, antara lain:
a.         Kasir
b.        Penerima Pembayaran.
c.         Pencatatan Penerima Pembayaran.
d.        Pembukuan
Berikut ini adalah uraian tugas dari masing-masing Petugas Keuangan :

a.        Tugas Kasir Unit
1.        Menerima, menyimpan dan mengamankan uang di unit.
2.        Membayarkan keperluan operasional sekolah sesuai dengan prosedur pengeluaran uang kas.
3.        Membuat daftar gaji dan daftar tunjangan yang dikeluarkan dari kas.
4.        Membuat laporan penerimaan dan pengeluaran kas.
5.        Menyetor saldo kas ke Kasir Pusat.
6.        Mengambil uang kas dari kasir pusat sesuai dengan keperluan operasional.
7.        Memelihara brankas tempat penyimpanan uang di unit.
8.        Mengerjakan dan merawat buku kas umum, buku pembatu, buku harian, buku setoran dan buku penerimaan dan pengeluaran kas.
9.        Menyimpan dan mengamankan segala kwitansi sebagai bukti penerimaan dan pengeluaran kas.
10.     Menyimpan dokumen yang berhubungan dengan keuangan.

b.        Tugas Penerimaan Pembayaran :
1.        Menerima segala kewajiban-kewajiban pembayaran siswa.
2.        Menyetor segala penerimaan harian kepada kasir unit atas pengetahuan Kepala Sekolah/Pimpinan Unit.
3.        Membuat daftar siswa yang menunggak dan melaporkan kepada pimpinan.
4.        Mempersiapkan dan mengisi kwitansi penerimaan.
5.        Menyimpan dan mengarsipkan segal kwitansi penerimaan kas dengan teratur dan rapi.
­
c.         Tugas Pencatat Penerimaan Pembayaran :
1.        Mencatat penerimaan berdasarkan bukti-bukti pembayaran/penerimaan.
2.        Membuat buku kontrol pembayaran.
3.        Menyimpan/mengarsipkan bukti-bukti pembayaran.
4.        Membuat daftar tunggakan berdasarkan periode waktu tertentu.
5.        Melaporkan seluruh tunggakan pembayaran pada setiap akhir bulan kepada Kepala Sekolah.

d.        Tugas Pembukuan 
1.        Membukukan segala pengeluaran uang berdasarkan kwitansi atau bukti pengeluaran uang.
2.        Mengarsipkan segala bukti setoran harian dari petugas penerima uang dan kwitansi pengeluaran denga rapi dan berurutan.
3.        Membuat laporan segala penerimaan dan pengeluaran kas atas spengetahuan Pimpinan.
4.        Membukukan pengeluaran kas ke dalam buku besar pembantu supaya dapat diketahui saldo anggaran penerimaan dan pengeluaran.

2.3.4.7  Urusan Perpustakaan
Dalam melaksanakan tugas sehari-hari diperlukan kesiapan Urusan Perpustakaan berada diruangan sesuai dengan jam kerja untuk memberikan pelayanan kepada setiap pengunjung perpustakaan.
Uraian Tugasnya adalah :
1.        Menyediakan alat-alat dan perlengkapan perpustakaan.
2.        Merawat dan merencanakan keperluan perpustakaan.
3.        Membuat daftar buku induk.
4.        Membuat katalog.
5.        Membuat kartu buku.
6.        Membuat kartu anggota.
7.        Membuat buku daftar pengunjung.
8.        Membuat penghapusan buku.
9.        Membuat daftar perolehan buku/sumbangan buku.
10.    Merencanakan susunan buku berdasarkan jenis/mata pelajaran termasuk buku fiksi maupun Non-fiksi sesuai lemari/rak buku yang tersedia.
11.    Menyiapkan/memrencanakan aturan pinjaman buku dan keanggotaan.
12.    Merencanakan tata tertib dalam ruang perpustakaan yang diketahui Kepala Sekolah.
13.    Selalu menjaga kebersihan ruang perpustakaan.

2.3.4.8  Petugas Urusan Bengkel/Toolman
Dalam melaksanakan praktek bengkel shari-hari harus ada petugas khusus yang selalu berada di dalam ruang praktek sesuai dengan bidang-bidang keahlianya sehingga dalam pelaksanaan praktek semua alat dan bahan siap dipakai. Adapun uraian tugasnya adalah sebagai berikut :
1.        Membantu guru praktek dalam penyediaan alat dan bahan praktek.
2.        Mendata brang-barang inventaris, alat-alat dan bahan yang berada diruang praktek.
3.        Merawat dan memelihara barang inventaris, alat dan bahan.
4.        Membuat laporan pemakaian alat dan bahan setiap akhir bulan.
5.        Menyusun/menempatkan barang inventaris, alat dan bahan sesuai dengan keadaan.
6.        Memberi nomor/kode barang-barang inventaris dan alat.
7.        Membuat daftar inventaris, barang, alat dan bahan.
8.        Memiliki buku mutasi barang inventaris.
9.        Melaksanakan tugas atas petunjuk Kepala Jurusan/Pembina Bengkel.
10.    Membuat laporan Tri Wulan mengenai keberadaan barang-barang inventaris, alat dan bahan.

2.3.4.9  Urusan Keamanan
1.        Menjaga keamanan Sekolah sesuai dengan jam kerjanya.
2.        Melaporkan kepada Kepala Tata Usaha/Kepala Sekolah setiap kejadian dan hal-hal yang merugikan Sekolah/YADIKA.
3.        Melarang orang-orang yang tidak berkepentingan berada pada lokasi sekolah.
4.        Melarang murid mencoret-coret dinding sekolah, pagar serta tembok sekolah.
5.        Membuat/mengisi laporan keadaan harian lingkungan sekolah siang dan malam dalam buku laporan yang tersedia (format terlampir).
6.        Mengisi daftar hadir setiap hari bertugas.
7.        Melaporkan kepada yang berwajib apabila terjadi hal-hal yang membahayakan sekolah.
8.        Mengatur tata tertib lalu lintas didepan sekolah pada jam masuk/pulang sekolah.
9.        Mengatur parkir kendaraan Siswa,Guru, Karyawan dan Tamu pada tempat parkir yang tersedia.
10.    Mengikuti upacara setiap hari senin dan hari-hari besar Nasional.

2.3.4.10   Urusan kebersihan
Kebersihan adalah pangkal kesehatan, supaya kebersihan selalu terjaga khususnya dilingkungan sekolah, maka perlu adanya kepedulian dan rasa tanggung jawab penuh oleh Urusan Kebersihan.
Adapun uraian tugasnya sebagai berikut :
1.        Membersihkan ruang kelas, kator, pekarangan dan kertas-kertas yang ada dilaci meja.
2.        Menghapus tulisan coret-coret yang ada pada dinding WC, kursi dan meja siswa.
3.        Merawat taman, pekarangan.
4.        Mengikuti upacara setiap hari senin dan hari besar Nasional.
5.        Melaporkan kepada seksi peralatan/KTU setiap kursi, meja, kaca, kunci laci, yang rusak dan perlu perbaikan dan sebagainya,
6.        Mengontrol keadaan WC/tower air dilantai atas dan mengatur kran air sesuai dengan kebutuhan.
7.        Membersihkan tong sampah yang sudah kotor dan membuang sampah ketempat yang telah disediakan.
8.        Mencek dan melaporkan gedung yang rusak pintu, jendela dan kamar mandi supaya dapat diperbaiki.
9.        Membuka ruangan dan menutup sekolah estela selesai jam kerja serta memegang kunci ruang dan menjaga keamanan ruangan.
  

Bab Selanjutnya Klik disini

0 Response to "CONTOH LAPORAN PKL BAB 2"

Post a Comment